Wah, Komjen Listyo Sigit Prabowo Sudah Dapat Restu dari Jenderal Idham Azis untuk Jadi Calon Kapolri

- 15 Januari 2021, 09:50 WIB
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis (kiri) dan Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (kanan) calon Kapolri yang dipilih Presiden Jokowi.
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis (kiri) dan Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (kanan) calon Kapolri yang dipilih Presiden Jokowi. /Kolase Foto Humas Polri/Humas Polri

SEPUTARTANGSEL.COM - Terpilihnya Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri nampaknya telah direstui oleh Kapolri yang tengah menjabat saat ini, Jenderal Idham Azis.

Jenderal Idham Azis diketahui telah meminta agar seluruh jajarannya menghormati dan mendukung keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang telah memilih Komjen Listyo sebagai calon penggantinya.

Dia yakin jika keputusan itu sudah dipertimbahkan secara matang oleh Presiden Jokowi.

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Ajak Masyarakat Donor Plasma Konvalesen, Apa Itu?

Baca Juga: Ketahui Perbedaan PSBB dan PPKM Supaya Kamu Paham, Begini Detailnya

Hal ini dia ucapkan saat peresmian Gedung Divisi Humas Polri, Jakarta, pada hari Kamis, 14 Januari 2021 kemarin.

"Saya berharap kita semua tetap solid, bersatu dan mendukung apa yang menjadi kebijakan Bapak Presiden selaku pimpinan tertinggi Polri untuk kita laksanakan dan amankan," ujar Idham Azis, seperti dikutip Seputartangsel.com dari PMJ News, 15 Januari 2021.

"Saya mengajak kepada rekan-rekan semua untuk bergandeng tangan memberikan dukungan sehingga proses fit and proper test yang akan dilaksanakan pekan depan sampai dengan pelantikan Bapak Kapolri baru bisa berjalan dengan sukses dan lancar," sambungnya.

Baca Juga: Ketahui Perbedaan PSBB dan PPKM Supaya Kamu Paham, Begini Detailnya

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x