Dikabarkan Terpapar Covid-19, Kapolri Pastikan Sehat Walafiat

- 2 Desember 2020, 07:34 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis
Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis /Foto: PMJ News/Lel/
 
 SEPUTARTANGSEL.COM - Beredar kabar di sejumlah awak media bahwa Kapolri Jenderal Pol Idham Azis terpapar Covid-19.
 
Menanggapi hal tersebut, Idham memastikan bahwa isu yang beredar soal dirinya terpapar Covid-19 tidak benar. Bahkan dia saat ini dalam kondisi sehat walafiat.
 
"Saya sehat saja," kata Idham melalui keterangannya di Jakarta, Selasa 1 Desember 2020 malam. 
 
 
 
Idham menjelaskan bahwa malam ini pihaknya tengah berolahraga bulutangkis dengan sejumlah perwira tinggi Polri dan para mantan atlet nasional.

"Saya lagi olahraga badminton nih," ucap Idham dikutip Seputartangsel.com dari antara.

Bahkan, Idham menyebutkan olahraga itu rutin dilakukan di sela-sela kesibukannya dalam aktivitas untuk menjaga kebugaran. Idham juga memastikan informasi terkait dirinya terpapar Covid-19 adalah hoaks.

Baca Juga: Reuni 212 Tetap Digelar Hari Ini, Berikut Daftar Tokoh yang Akan Hadir

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jakarta Rabu 2 Desember 2020, Hujan Disertai Petir Melanda Jaksel dan Jaktim

Diketahui, Kapolri pada Selasa 1 Desember 2020 pagi masih menjalankan aktivitas memimpin upacara HUT ke 70 Korpolairud secara virtual.***

Editor: Fandi Permana


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x