Pangdam Jaya Mayjen Dudung: Ada 900 Spanduk Habib Rizieq yang Kita Tertibkan

- 23 November 2020, 12:20 WIB
Prajurit TNI menertibkan spanduk tidak berizin saat patroli keamanan di Petamburan, Jakarta, Jumat 20 November 2020.
Prajurit TNI menertibkan spanduk tidak berizin saat patroli keamanan di Petamburan, Jakarta, Jumat 20 November 2020. /ANTARA/Aprillio Akbar

 

SEPUTARTANGSEL.COM – Sebanyak 900 spanduk yang bergambarkan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab telah ditertibkan oleh aparat gabungan sejak akhir September 2020.

Hal ini disampaikan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman di Jakarta, Senin 23 November 2020.

“Ada 900 spanduk yang menampilkan gambar Ketua FPI Habib Rizieq Shihab (HRS) yang telah di turunkan di DKI Jakarta, ada juga masyarakat yang ikut membantu,” kata Dudung di Jakarta Senin 23 November 2020.

Baca Juga: Joe Biden Lirik Blinken Jadi Calon Terkuat Menlu AS, Bagaimana dengan Menhan?

Baca Juga: Kemenpora Usul Lapangan ABC Senayan Disematkan Nama Ricky Yacobi

Tak hanya itu, Dudung juga menegaskan bahwa penertiban spanduk Habib Rizieq tersebut telah berjalan selama 2 bulan terakhir, dilakukan bersama aparat gabungan yakni, TNI, Polri dan Satpol PP.

“Penertiban dilakukan bersama TNI, Polri, dan Satpol PP, selama dua bulan terakhir, sebelumnya memang Satpol PP yang menurunkan spanduk itu, tapi pihak FPI kembali minta dinaikkan, kenapa takut sama mereka,” ungkap Dudung dikutip Seputartangsel.com dari Antara.

Dia juga menambahkan, penertiban spanduk di DKI Jakarta bukan hanya berlaku kepada poster yang bergambarkan Habib Rizieq Shihab saja tetapi untuk semua spanduk lainnya yang dipasang bukan pada tempatnya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x