Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, Hongkong Tutup Sejumlah Sekolah dan Perketat Bandara

- 20 November 2020, 19:31 WIB
Ilustrasi pemandangan malam Kota Hong Kong.
Ilustrasi pemandangan malam Kota Hong Kong. /Foto: Pixabay/nextvoyage/

Baca Juga: Viral Daihatsu Ayla Tabrak Honda CBR 1000RR SP: Ditawari Mobil dan Rumah, Korban Malah Pilih Damai

Saat ini, gelembung perjalanan udara tetap pada jalurnya, meskipun dapat ditangguhkan sesuai dengan kesepakatan antara Singapura dan Hongkong jika rata-rata pergerakan tujuh hari untuk infeksi Covid-19 yang tidak terkait melebihi lima di kedua kota.

Prof Chan mengungkapkan, Hong Kong mungkin memasuki gelombang baru kasus Covid-19 jika mengutip para ahli dan informasi dari Pusat Perlindingan Kesehatan.

“Tentu saja kami sekarang melakukan yang terbaik dan sebelum kondisi semakin parah ini dimulai, dalam sepekan terakhir, kami telah memperketat banyak tindakan kami, termasuk tindakan pengedalian perbatasan, karantina dan regulasi hotel serta beberapa tindakan sosial mengukur jarak,” ungkapnya.

Baca Juga: Ferdinand Eks Demokrat Salahkan Anies, Gara-gara Pemprov DKI Disebut Bantu Acara Habib Rizieq

Baca Juga: Soal Pencopotan Baliho, Pangdam Jaya: Saya Panglimanya, Jangan Ada yang Ganggu Persatuan di Jakarta

Prof Chan menambahkan bahwa Hong Kong telah meningkatkan kapasitas pengujiannya dan mendirikan empat pusat pengujian komunitas, menambahkan bahwa pemerintah akan terus memperketat tindakan.

Ia menegaskan bahwa Hong Kong harus berbuat lebih dalam mengambil tindakan pengendalian perbatasan.

Menurutnya, bagi orang yang datang ke Hong Kong harus ikut tes Covid-19 sebelum keberangkatan, apabila banyak kasus dikonfirmasi.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Memperparah Angka Kekerasan Terhadap Anak di Indonesia

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x