Microsoft: Hacker Korea Utara dan Rusia Menargetkan Peneliti Covid-19

- 14 November 2020, 06:22 WIB
Ilustrasi hacker
Ilustrasi hacker /Foto: Pixabay/TheDigitalArtist/

SEPUTARTANGSEL.COM - Hacker (peretas) yang bekerja untuk pemerintah Rusia dan Korea Utara telah menargetkan sejumlah organisasi yang terlibat dalam penelitian pengobatan dan vaksin Covid-19 di seluruh dunia.

Perusahaan perangkat lunak Microsoft (MSFT.O) menyampaikan hal tersebut pada hari Jumat, 13 November 2020.

Microsoft mengatakan, sebuah kelompok peretas Rusia yang biasa dijuluki ‘Fancy Bear’ atau ‘Beruang Mewah’ terlibat upaya baru-baru ini untuk masuk ke jaringan tujuh perusahaan farmasi dan peneliti vaksin di Kanada, Prancis, India, Korea Selatan, dan Amerika Serikat.

Baca Juga: Jalan Tol Yogyakarta-Bawen Sepanjang 75,82 Km Siap Digarap Konsorsium Lima BUMN

Baca Juga: Satgas: Awas Gelombang Kedua Covid-19, Terlihat Sehat Belum Tentu Terbebas

Sementara dari Korea Utara beraksi sepasang hacker  dijuluki ‘Cerium’ dan ‘Zinc’ atau ‘Seng’.

Microsoft mengatakan, mayoritas targetnya adalah organisasi yang sedang dalam proses pengujian vaksin Covid-19.

Sebagian besar upaya pembobolan gagal tetapi angka yang tidak terperinci berhasil, tambahnya.

Baca Juga: Jadwal Sholat Hari Ini, Sabtu 14 November 2020 dan Besok untuk Wilayah DKI Jakarta

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x