Tak Betah di Tiongkok, Pria Ini Berenang Selama 7 Jam ke Taiwan

- 11 Agustus 2020, 20:53 WIB
Li ditangkap oleh Coast Guard Administration Taiwan, Minggu 9 Agustus 2020
Li ditangkap oleh Coast Guard Administration Taiwan, Minggu 9 Agustus 2020 /

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Seorang pria dari Tiongkok mengklaim  bahwa ia berenang dari Tiongkok ke Kinmen County, Taiwan selama tujuh jam.

Temuan ini didapat setelah Coast Guard Administration (CGA) menahan seorang pria berkebangsaan Tiongkok pada hari Minggu, 9 Agustus 2020 setelah ia mencoba menyusup ke dalam Tiongkok.

Sebelumnya CGA mendapatkan laporan mengenai 'objek mencurigakan' mengapung di perairan sekitar Kinmen County hari Minggu pagi.

Baca Juga: PDI Perjuangan Resmi Umumkan 75 Nama Pasangan Calon Pilkada 2020, Ada Nama Bobby Nasution

'Benda' itu tak lama kemudian terindentifikasi sebagai pria berumur 45 tahun bernama Li dari Provinci Sichuan, Tiongkok. 

Menurut CGA, pria itu mengatakan bahwa ia meninggalkan kota Xiamen di Tiongkok hari Minggu sekitar jam 3 pagi dan berenang selama tujuh jam hingga tiba di Kinmen County.

Ia menjelaskan betapa kesalnya ia dengan suasana politik di Tiongkok, dan memutuskan untuk mengambil risiko pergi menuju Taiwan yang lebih bebas.

Baca Juga: Refly Harun: Prabowo Subianto 4 Kali Maju Sebagai Calon Presiden, 4 Kali Gagal

Karena pandemi virus corona masih berlangsung, Li saat ini ditempatkan di fasilitas khusus untuk menjalankan karantina selama dua minggu sebelum dibawa ke pengadilan.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Taiwan News


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x