'Inang' Film Horor Terbaru, Angkat Mitos Rabu Wekasan Karya Fajar Nugros

- 15 September 2022, 11:19 WIB
Film Inang mengangkat tradisi Rabu wekasan
Film Inang mengangkat tradisi Rabu wekasan /Instagram @fajarnugrs/

SEPUTARTANGSEL.COM - Penggemar film horor Indonesia bersiap dengan hadirnya film terbaru berjudul "Inang".

"Inang" merupakan film karya sutradara Fajar Nugros yang mengangkat mitos Rabu Wekasan.

Menurut Fajar Nugros, film "Inang" terinspirasi dari masa kecilnya di Yogyakarta yang lekat dengan berbagai ritual.

Baca Juga: Sinopsis Broken Wings, Film India yang Dikabarkan Dijiplak Denny Siregar Jadi 'Sayap-sayap Patah'

Dalam film "Inang" akan menawarkan pelajaran mengenai kehamilan serta kepercayaan akan tradisi Jawa, salah satunya Rabu Wekasan.

Dilansir SeputarTangsel.com dari Antara, Kamis 15 September 2022, film horor dengan mengangkat tradisi dan budaya di Indonesia ini telah melakukan World Premiere di ajang BIFAN 2022 di Seoul, Korea Selatan pada Juli 2022 lalu.

Film horor dengan mengangkat tradisi Jawa ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris terkenal Indonesia.

Baca Juga: Rekomendasi Film Tentang Kemerdekaan Indonesia di Bulan Agustus, Semangat Perjuangan Para Pahlawan

Beberapa pemeran aktor dan aktris film "Inang' di antaranya Lydia Kandou, Naysila Mirdad, Dimas Anggara, Rukman Rosadi, Rania Putrisari, Totos Rasiti, dan masih banyak lagi.

Film "Inang" yang menceritakan tokoh Wulan (Naysila Mirdad) yang berjuang menyelamatkan bayinya sambil melawan kekuatan jahat yang menghalanginya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x