Netflix Terapkan Penggunanya 'Sharing Password', Diprediksi Raup Rp22,9 Triliun Jika Berlaku

- 24 Maret 2022, 17:09 WIB
Netflix ingin pengguna nya berbagi kata sandi (sharing password) agar menambah pendapatan.
Netflix ingin pengguna nya berbagi kata sandi (sharing password) agar menambah pendapatan. /Netflix

SEPUTARTANGSEL.COM - Netflix ingin pengguna nya berbagi kata sandi (sharing password) dengan orang lain yang tidak tinggal serumah.

Netflix diperkirakan akan memungut biaya tambahan andaikan fitur yang memungkinkan pengguna berbagi kata sandi (sharing password) berlaku.

Rencana tersebut, jika berhasil diluncurkan secara global, dapat menambah 1,6 miliar dolar AS atau sekitar Rp22,9 triliun per tahun, menurut analisis di Wall Street.

Baca Juga: Aktor Thailand Beam Papangkorn Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Oleh Sang Ibu

"Kami pikir upaya Netflix baru-baru ini mencerminkan perkembangan alami di pasar yang lebih matang, dan dapat menambah pendapatan jika uji coba diluncurkan secara global," kata Cowen & Co., yang dipimpin oleh analis riset senior John Blackledge, dikutip dari SeputarTangsel.Com dari Antara pada Kamis, 24 Maret 2022.

Pada pekan lalu, Netflix meluncurkan uji coba fitur di tiga negara Amerika Latin, yaitu Chili, Kosta Rika, dan Peru.

Hal ini dilakukan untuk mengatasi kebiasaan pengguna berbagi kata sandi dengan orang lain yang tidak tinggal serumah.

Baca Juga: YG Entertainment Beri Bocoran Makna di Balik Lagu BIGBANG 'Still Life'

Cowen talah melakukan survei terhadap 2.500 pelanggan di AS.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x