4 Fakta Menarik dari Episode Perdana Twenty Five Twenty One yang Patut Ditunggu Kelanjutannya

- 18 Februari 2022, 06:23 WIB
Drama Korea Twenty Five Twenty One dalam episode perdananya
Drama Korea Twenty Five Twenty One dalam episode perdananya /Instagram/@twentyfivetwentyone/

SEPUTARTANGSEL.COM - Drama Korea 'Twenty Five Twenty One' telah menampilkan dua episode perdananya pada akhir pekan lalu.

Dalam dua episode perdana Twenty Five Twenty One, setidaknya terdapat 4 fakta menarik yang patut untuk ditunggu kelanjutannya.

Drakor terbaru yang dibintangi Kim Tae Ri, Nam Joo Hyuk dan Bona ini menjadi salah satu drama terbaik yang tayang pada awal tahun 2022, dengan rating penonton yang sudah mencapai 8 persen pada episode perdananya.

Baca Juga: 5 Drama Korea Adaptasi Webtoon yang Akan Tayang di 2022

Bukan hanya menampilkan aktor-aktor yang bertalenta saja, Twenty Five Twenty One menawarkan alur menarik dengan menggabungkan masa kini dan masa lalu.

Dikutip SeputarTangsel.com dari Soompi, berikut adalah 4 hal menarik dalam episode perdana Twenty Five Twenty One yang patut ditunggu kelanjutannya:

1. Determinasi dari Na Hee Do

Keputusan tim produksi memilih Kim Tae Ri yang merupakan aktris berbakat untuk memerankan karakter Na Hee Do sangatlah tepat. Kim Tae Ri berhasil memainkan karakter Na Hee Do sebagai remaja yang penuh determinasi.

Tidak dapat melanjutkan latihan fencing di sekolah asalnya, ia berusaha untuk pindah ke sekolah yang bisa memfasilitasinya dalam berlatih fencing, bahkan ia rela untuk ditangkap polisi agar sekolahnya bersedia memindahkannya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x