Band Asal Pamulang, Filosofian Rilis Singel Perdana 'Senada Notasi'

- 23 Oktober 2021, 07:37 WIB
Sofian, pendiri band Filosofian bercerita tentang lagu perdananya yang dirilis Jumat, 22 Oktober 2021 berjudul 'Senada Notasi'
Sofian, pendiri band Filosofian bercerita tentang lagu perdananya yang dirilis Jumat, 22 Oktober 2021 berjudul 'Senada Notasi' /Foto: Seputar Tangsel/ Rachman Abdullah Bayu/

SEPUTARTANGSEL.COM - Band asal Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel) Filosofian, berusaha mengenalkan bandnya dengan merilis singel perdana berjudul 'Senada Notasi'.

Singel yang dirilis pada Jumat, 22 Oktober 2021, ini melibatkan beberapa musisi yang sudah lebih dulu sukses untuk ikut serta dalam penggarapan lagu tersebut.

Lagu 'Senada Notasi' bercerita tentang harapan dari masing-masing personil untuk menuju tujuan yang sama dalam bermusik.

Baca Juga: Donghae Super Junior Bagikan Teaser Sebelum Rilis Singel Digital California Love

"Jadi lagu ini bercerita tentang di saat kita semua untuk dibatasi oleh ego masing-masing," kata Sofian, pendiri band ini kepada SeputarTangsel.Com, Jumat 22 Oktober 2021.

Selain berusaha mengenalkan lagu ini ke publik, lagu yang diciptakan Sofian ini juga mengajak untuk membuang ego agar bisa bersenang-senang di dunia musik.

"Lagu senada notasi ini ingin mengajak semua pendengar untuk membuang jauh-jauh ego itu agar kita bisa berseru-seru kembali tanpa adanya batasan," sambung Sofian.

Di lagu yang bernuansa pop rock tersebut Filosofian mengajak kolaborasi seorang penyanyi bernama Agusalim Luckman yang disebut sebagai idola Sofian.

Baca Juga: My Universe, Singel Kolaborasi Coldplay dan BTS Resmi Rilis di YouTube

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x