Reuni After School Disambut Antusias Penggemarnya

- 12 Juni 2021, 07:54 WIB
Perform Reuni After School di Channel Youtube MMTG.
Perform Reuni After School di Channel Youtube MMTG. /Foto: Tangkap layar Youtube SBS MMTG/

SEPUTARTANGSEL.COM – After School, girl band generasi kedua asal Korea Selatan disebut-sebut akan kembali berkumpul dan bernyanyi.

Penggemarnya tak sabar menanti penampilan After School yang terakhir tampil tahun 2017 ini.

Sejak 2017, beberapa anggotanya memilih bersolo karir dan lainnya tidak memperpanjang kontrak.

Baca Juga: Reuni Full Team Coboy Junior Setelah 7 Tahun Berpisah, Bakal Manggung Lagi?

Channel YouTube SBS MMTG, dua minggu lalu mengadakan survei kepada netizen. Mereka diminta memilih lagu nostalgia dari girl group After School.

Pada Jumat malam, 11 Juni 2021 waktu setempat, penggemar yang sudah menunggu dan penasaran dengan reuni girl bandnya, akhirnya bisa menyaksikan penampilan mereka.

Channel Youtube SBS MMTG yang menyiarkan perform After School Reunion sudah ditonton lebih dari 700 ribu pengguna YouTube hanya dalam hitungan jam.

Baca Juga: Wow, Moon Ga Young Dikabarkan Reuni dengan Kim Seon Ho dalam Drama Romantis, Penasaran?

Di Indonesia, nama grup girl band ini trending di media sosial Twitter. Fans mengaku terharu melihat kembalinya penampilan grup kesayangannya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x