Viral, Iwan Fals Sebut Zaman Edan, Tak Bisa Dibedakan Mana Polisi Mana Bajingan, Sindir Pembunuhan Brigadir J?

14 Agustus 2022, 20:26 WIB
Lagu Polisi dan Bajingan yang dirilis musisi legendaris Iwan Fals lebih setahun lalu kembali viral di tengah gaduh kasus pembunuhan Brigadir J. /Foto: Tangkap layar YouTube Iwan Fals Official/

SEPUTARTANGSEL.COM - Musisi legendaris Iwan Fals viral lagi dengan lagu berjudul Polisi dan Bajingan.

Di media sosial beredar rekaman Iwan Fals menyanyikan lagu tersebut yang berisi kritik amat pedas untuk aparat kepolisian.

Di media sosial dinarasikan bahwa dengan lagu itu sang legend akhirnya angkat suara.

Baca Juga: Sindir Ferdy Sambo dan Kapolda Metro Jaya, Alvin Lie Tulis Lagu Kemesraan Iwan Fals

Meski tak disebutkan angkat suara terhadap isu apa, tetapi di tengah isu kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, narasi itu secara tak langsung menyatakan bahwa Iwan Fals bersuara terhadap isu tersebut.

Padahal, lagu itu ternyata bukan lagu yang baru dibikin dan dipublikasikan belakangan ini.

Dilihat SeputarTangsel.Com di kanal YouTube Iwan Fals Official, video lagu itu diketahui diunggah pada 31 Mei 2021.

Baca Juga: Iwan Fals Dinasihati Netizen Usai Komentari Kamaruddin Simanjuntak, Pengacara Keluarga Brigadir J

Iwan Fals dengan rambut, kumis dan jenggot yang serba putih, mengenakan kaus merah maroon memainkan gitarnya dan menyanyikan lagu berjudul Polisi dan Bajingan.

"Kisah sekelompok polisi bajingan di negeri sana, yang terkait dengan bisnis narkoba," nyanyi Iwan Fals dengan suara khasnya.

Lewat lagu Polisi dan Bajingan ini, Iwan mengungkapkan kegundahan tentang zaman kekacauan yang disebutnya dengan ungkapan lugas.

Baca Juga: Profil Kamaruddin Simanjuntak Pengacara Keluarga Brigadir J yang Jadi Sorotan Usai Dibongkar Iwan Fals

"Zaman di mana tak bisa lagi dibedakan. Mana polisi mana bajingan," jerit hati Iwan lewat salah satu bait lagu Polisi dan Bajingan.

Kendati telah diunggah di kanal YouTube Iwan Fals Official lebih dari setahun lalu, lagu ini kembali viral seiring gaduh kasus pembunuhan Brigadir J.

Kasus ini melibatkan atasan Brigadir J sebagai tersangka utama, Irjen Pol Ferdy Sambo serta rekan-rekanya, Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Brigadir Ricky Rizal atau Brigadir RR dan ART di rumah Ferdy Sambo, Kuat Ma'ruf.

Baca Juga: Iwan Fals Bongkar Sosok Asli Pengacara Brigadir J Kamaruddin Simanjuntak, Netizen: Numpang Tenar

Salah satu yang memviralkan kembali dan menarasikan seolah ini respons Iwan Fals atas isu terkini, adalah pemilik akun Twitter @BalvyHaddad.

"Akhirnya the legend angkat suara," cuit @BalvyHaddad pada Sabtu, 13 Agustus 2022 dengan menyematkan video Iwan menyanyikan lagu Polisi dan Bajingan.

Hingga artikel ini ditulis, cuitan @BalvyHaddad menapat hampir 3.000 likes dan di-retweet lebih dari 1.100 kali.

Baca Juga: Iwan Fals Ungkap Sosok Kamaruddin Simanjuntak, Netizen:Jadi Pengacara Ini Berbohong Total di Kasus Brigadir J?

Salah satu yang melakukan quote retweet atas cuitan @BalvyHaddad ini adalah Mantan Sekretaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Muhammad Said Didu.

"Beliau sepertinya menyadari bhw jaman edan sedang terjadi saat pujaannya berkuasa," cuit Didu lewat akun @msaid_didu, Minggu 14 Agustus 2022.

Netizen pun terpancing mengaitkan lagu itu dengan isu pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Iwan Fals Beberkan Sosok Asli Pengacara Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak Pernah Lakukan Ini pada sang Istri

"musisi gaek itu lg coba cari simpati, klo cuma kritik kasus sambo sih, seluruh Indonesia jg sdh lbh dulu mengkritik," komentar @zola_papazola.

"Untung yg dinyanyiin legend bukan buat polisi di negeri Indonesia,polisi Indonesia ga mungkin seperti lirik lagu itu," ujar @koerniawanr02.

"yang bikin lembaga itu SEPERTI SAAT INI kan PILIHAN IWAN PALES juga. Ga usah pura2 nyindir," sergah @Bams44421380.***

Editor: Sugih Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler