Komeng di 'Somasi' Ungkap KPK Buat Rompi Oranye Untuk Koruptor: Curi, Comot, Copet

19 Juni 2022, 18:21 WIB
Komeng di 'Somasi' Ungkap KPK Buat Rompi Oranye Untuk Koruptor: Curi, Comot, Copet /Foto: YouTube Deddy Corbuzier/

SEPUTARTANGSEL.COM – Aksi komedian Komeng baru-baru ini sukses memukau netizen.

Hal ini usai dirinya diundang tampil Stand Up Comedy di Somasi Deddy Corbuzier.

Hal ini diketahui dalam unggahan di Kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Minggu, 19 Juni 2022.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Single 'Flying High' Milik JKT48 Pasca Rilis

Momen mengejutkan pun terjadi ketika komedian bernama asli Alfiansyah Bustami alias Komeng ini dengan lucunya.

Komeng membeberkan alasan KPK membuat rompi berwarna oranye untuk para maling uang rakyat.

Komeng mengatakan bahwa oranye mengandung vitamin C untuk para maling uang rakyat.

“Curi, Comot, Copet nah itu tuh,” sentil Komeng dari Kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Minggu, 19 Juni 2022.

Baca Juga: BRI Konsisten Perkuat Transformasi Digital Mengacu pada BRIVolution 2.0

Audiens pun sontak dibuat ketawa mendengar joke dari Komeng tersebut.

Sebelumnya, video Deddy Corbuzier di Somasi tampak tengah menyindir salah satu mantannya.

Awalnya ia mengatakan bahwa dirinya belajar dari sang mantan yang terus-terusan menikah namun ujungnya selalu bubar.***

Editor: Taufik Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler