Didukung BRI, UMKM Sepatu Ulat Sutra Samia Naik Kelas Hingga ke Mancanegara

- 5 Mei 2022, 16:30 WIB
UMKM Sepatu Ulat Sutra dari Koperasi KUPU Sutera atau Koperasi Karya Usaha Petani Unggul Sutera asal Malang, Jawa Timur mendapat dukungan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI untuk naik kelas.
UMKM Sepatu Ulat Sutra dari Koperasi KUPU Sutera atau Koperasi Karya Usaha Petani Unggul Sutera asal Malang, Jawa Timur mendapat dukungan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI untuk naik kelas. /Foto: Dok. BRI/

SEPUTARTANGSEL.COM – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus berkomitmen membantu pelaku usaha dalam memperluas pasar dan branding.

Hal ini dilakukan BRI dalam upaya mendorong para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) naik kelas dalam meningkatkan skala usahanya.

Salah satu yang mendapatkan bantuan untuk naik kelas ini adalah Koperasi KUPU Sutera atau Koperasi Karya Usaha Petani Unggul Sutera asal Malang, Jawa Timur.

Baca Juga: BRI Jadi Bank Terbaik dalam ESG IDX Leader, Raih Skor Tertinggi di Antara Perusahaan Perbankan Nasional

Produk unggulan KUPU Sutera adalah sepatu serat alam awal berbahan sutra dari pengolahan ulat sutra samia. Pemilik KUPU Sutera Arianto Nugroho (47) menceritakan bahwa dirinya menekuni budidaya ulat sutra pada tahun 2015.

Saat itu, dia dikenalkan salah seorang kolega kepada seorang akademisi asal Taiwan, Profesor Zhang. Zhang sedang mencari potensi di negara-negara berkembang dengan kondisi alam yang mendukung untuk budidaya ulat sutra samia guna keperluan industri kain sutra di negaranya.

Selain Indonesia, kata Arianto, Zhang juga membidik Thailand, Vietnam dan Ethiopia.

Baca Juga: BRI Raih 3 Penghargaan Top CSR Awards 2022, Terus Berkomitmen Salurkan CSR

Di Indonesia, Zhang melakukan seleksi. Arianto bukan calon tunggal. Namun, Arianto terpilih karena mampu mengembangkan ulat sutera dengan baik serta memenuhi kualitas yang dibutuhkan.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x